Menu

Mode Gelap
 

Nusantara · 30 Nov 2022 14:52 WIB ·

Sinergitas TNI-Polri, Ini Pesan Kapolres Inhu Saat Apel Bersama


					Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K,. M,Si saat pimpin apel di halaman Polres Inhu. [Menara.co.id] Perbesar

Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K,. M,Si saat pimpin apel di halaman Polres Inhu. [Menara.co.id]

Menara.co.id| Indragiri Hulu – Dalam rangka mempererat sinergitas TNI-Polri, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau, AKBP Bachtiar Alponso, S.I.K., M.Si pimpin apel bersama yang diikuti Polres Inhu dan Kodim 0302 Inhu yang digelar di halaman Mapolres Inhu, Rabu 30 November 2022 pagi.

Ketika apel itu, Kapolres didampingi Wakapolres Inhu, Kompol Dwi Yatmoko, S.T.P., S.I.K., M.I.K, Dandim 0302 Inhu yang diwakili Pasi Ops Kodim 0302 Inhu, Kapten Inf Bambang Kosasi Tarigan, para PJU dan para Perwira Polres Inhu.

Dalam amanatnya, Kapolres Inhu menyampaikan, sebagaimana diketahui, apapun perkembangan dan masalah di luar negeri, tidak menutup kemungkinan berimbas ke NKRI. “Kita juga mengetahui kondisi dan situasi dalam negara kita sendiri,” kata Kapolres.

Baca juga:  Operasi Tertib Ramadhan LK 2024, Polres Inhu Optimalkan Imbauan Kamtibmas

Dengan mengetahui kondisi tersebut, diperlukan tugas dan tanggung jawab bersama, sebagai aparat negara untuk bisa berbuat sesuai tugas pokok dan fungsi demi menjaga NKRI yang dicintai.

“Kita tidak bisa bekerja sendiri, maka dari itu diperlukan kerjasama satu dengan yang lainnya seperti yang sudah berjalan dengan baik ditempat kita selama ini,” ucap Kapolres.

Ditegaskan Kapolres, selaku aparat negara, solidaritas dan kekompakan harus menjadi contoh pada masyarakat, disamping perilaku, perbuatan, sikap juga harus menjadi panutan. “Mari kita bersama-sama membangun, khususnya Kabupaten Inhu ini, kita jaga Kamtibmas yang nantinya akan menunjang Keamanan NKRI yang kita cintai ini,” kata Kapolres.

Dalam waktu dekat ini, lanjut Kapolres, akan dilaksanakan kegiatan eksekusi lapangan sepak bola di Belilas, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Polri tentunya akan minta bantuan pada TNI dan berbagai elemen masyarakat untuk kelancaran kegiatan itu.

Baca juga:  Ngopi Bareng PBB , Kapolsek Pasir Penyu Serukan Pilkada Bermartabat

“Sekali lagi, mari kita jalin terus sinergitas TNI-Polri yang telah baik ini, kita harus tetap solid, saling bahu-membahu untuk membangun dan menjaga Kamtibmas khususnya di Kabupaten Inhu ini,” ajak Kapolres.

Apel diikuti pelton TNI, pelton Sat Samapta, peleton staf, peleton Satlantas, peleton gabungan Satreskrim dan Intelkam, peleton siswa Latja. Selepas apel, dilanjutkan dengan patroli bersama antara TNI dan Polri di sejumlah jalan utama Kota Rengat. (Tamb)

Artikel ini telah dibaca 22 kali

Redaksi Menara badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Razia Sepatu dan Peci Ala Kapolsek LBJ, Ternyata Ini Tujuannya

7 Januari 2025 - 20:04 WIB

Komitmen Berantas Narkoba di Bumi Dayung Serempak, Kapolres Inhu Diganjar Penghargaan LAMR

12 November 2024 - 21:14 WIB

AKBP Fahrian: Pemuda Harus Jadi Garda Terdepan Melawan Hoax

29 Oktober 2024 - 09:10 WIB

Rezita Diulosi, Simbol Persatuan dan Toleransi Antar Etnis di Inhu

15 Oktober 2024 - 17:33 WIB

Damai Polres Inhu di “Gawai Kebatin” Warga Desa Talang Mamak

12 Oktober 2024 - 14:24 WIB

Kapolsek Lirik Ajak Tokoh Agama Ciptakan Suasana Kondusif Saat Pilkada

8 September 2024 - 10:11 WIB

Trending di Nusantara
Depan
Trending
Search
Login
Tentang