Menu

Mode Gelap

Indeks · 13 Mar 2023 16:14 WIB ·

Lestarikan Nilai Luhur Bangsa, Bupati Inhu Rezita Buka Forum “Dialog Kebangsaan” Hadirkan Narasumber Mayjen (Purn) TNI Prihadi Agus Rianto


					[Menara.co.id] Perbesar

[Menara.co.id]

Menara.co.id, Indragiri Hulu – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani Yopi bersama Wakil Bupati Indragiri Hulu, Junaidi Rachmat menghadiri acara forum “Dialog Kebangsaan” yang ditaja oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Indragiri Hulu di Gedung Dang Purnama Rengat, Senin pagi (13/03/2023).

Acara yang dibuka oleh Bupati Inhu ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Inhu, pejabat dan kepala OPD di lingkungan Pemkab Inhu dan Camat serta se-Kab Inhu.

Kepala Badan Kesbangpol Inhu, Bambang Indramawan selaku ketua panitia melaporkan forum dialog Kebangsaan ini mengangkat tema ‘Membangun Mental Kebangsaan Menuju Inhu Cemerlang’.

Dikatakan pihaknya menghadirkan tiga orang narasumber dalam dialog ini yaitu Mantan Danrem 031 Wirabima, Mayjen Purn TNI Prihadi Agus Rianto, Kepala Badan Kesbangpol Prov. Riau, Jenri S Ginting dan Pengurus Forum Pembauran Kebangsaan Prov. Riau Bidang Perencanaan dan Program, Rika Septianingsih.

Baca juga:  Irjen Cryshnanda DL Pada Ulang Tahun ke 58 Sespim Polri : Lembaga Ini Tempat Pendidikan Moral

Bambang menceritakan dilaksanakannya dialog ini berlatarbelakang kepedulian dan perhatian Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi dalam melihat kondisi mentalitas sebagian masyarakat yang mulai mengalami sedikit pergeseran dari nilai luhur bangsa Indonesia.

[Menara.co.id]
Selain itu, dikaca mata Bupati sekarang ini mulai maraknya kasus narkoba, pelecehan seksual, kriminal, bunuh diri dan masalah sosial di Inhu akhir-akhir ini turut menjadi perhatian terlaksananya kegiatan ini” ungkap Bambang.

Di akhir Bambang mengatakan dialog ini dimaksudkan untuk menyatukan persepsi dan meningkatkan wawasan nilai kebangsaan kepada masyarakat agar dapat memperkokoh Persatuan dan Kesatuan sehingga tidak ada lagi pergeseran dari nilai bangsa dan terbentuknya mentalitas masyarakat berkebangsaan demi mewujudkan Inhu Cemerlang, harapnya

Baca juga:  Negara Merugi Rp 100 M.! Timdik Pidsus Kejati Sumsel Tetapkan Dirut PT BA Inisial "M" dan "MT" Jadi Tersangka dan Tersangka Baru Bakalan Menyusul

Sementara itu, Bupati Inhu, Rezita Meylani Yopi mengawali sambutannya meenjelaskan kegiatan ini merupakan momen silaturahmi yang diharapkan dapat membentuk karakter dan mental generasi muda yang mampu memberi sumbangsih nyata dalam mengisi pembangunan bangsa khususnya di Kabupaten Inhu.

“Saya mendambakan kepada para peserta untuk mengikuti kegiatan dengan sungguh-sungguh”, pinta Rezita

Dan setelah kegiatan ini, dapat menerapkan ilmu yang didapat sehingga yang diharapkan ada kegiatan ini yakni terwujudnya kesadaran diri dan mentalitas yang kuat dalam diri sebagai anak bangsa yang membawa perubahan demi mewujudkan Inhu cemerlang dapat dicapai, pungkas Rezita (Ryo/Jos/Fs/Tamb)

Artikel ini telah dibaca 72 kali

Redaksi Menara badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kunjungan Tim Penilai Internal Polri untuk Verifikasi PEKPPP di Polres Indragiri Hulu

20 September 2024 - 20:24 WIB

Polsek Batang Cenaku Sosialisasi Kepada Pemilih Pemula

20 September 2024 - 20:17 WIB

Jelang Pilkada Polsek Seberida Patroli Dialogis

20 September 2024 - 20:11 WIB

Kapolres Inhu Sosialisasi LJP, Kolaborasi Wujudkan Pilkada Damai

20 September 2024 - 20:02 WIB

Hacker Bjorka Bobol Data Pajak, Jokowi Buka Suara

20 September 2024 - 19:47 WIB

Silaturahmi Kekampung Pulau, Sat Binmas Sosialisasi Pilkada Damai

20 September 2024 - 07:42 WIB

Trending di Indeks
Depan
Trending
Search
Login
Tentang