Menu

Mode Gelap

Hukum · 24 Nov 2022 17:08 WIB ·

Institusi Kejati Riau Ikut Andil Meriahkan Kegiatan Riau Di Expo 2022


					Institusi Kejati Riau Ikut Andil Meriahkan Kegiatan Riau Di Expo 2022. Menara.co.id Perbesar

Institusi Kejati Riau Ikut Andil Meriahkan Kegiatan Riau Di Expo 2022. Menara.co.id

Menara.co.id| Pekanbaru- Kejaksaan Tinggi Riau membuka stand di Hall A dalam penyelenggaraan Riau Expo 2022 yang mengangkat tema “Mewujudkan Investasi Riau yang Inklusif dan Berkelanjutan melalui Kemitraan dan Pemberdayaan UMKM”.

Dalam kegiatan Riau Expo 2022 tersebut diikuti lebih kurang 170 stand perhelatan Riau Expo 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 22-26 November 2022.

Expo 2022 itu resmi dibuka oleh Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si, Kamis (22/11) yang berlangsung di lapangan Purna MTQ Pekanbaru. Kegiatan diawali dengan pembukaan Riau Expo 2022 dengan atraksi pemukulan kompang oleh Gubernur Riau bersama Ketua TP PKK Riau, dan Forkompinda Riau.

Pada kesempatan itu Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau, Raharjo Budi Kisnanto, SH., MH menyampaikan bahwa peran serta Kejaksaan Tinggi Riau pada kegiatan Riau Expo 2022 ini adalah sebagai salah satu upaya meningkatkan pelayanan hukum khususnya dalam konsultasi hukum gratis kepada masyarakat yang membutuhkan.

Baca juga:  Tompel Diringkus Polsek Batang Cenaku, 38 Faket Sabu Disita

“Sehingga expo 2022 menjadikan masyarakat lebih dekat dengan Kejaksaan karena saling membutuhkan antata Kejaksaan dengan masyarkat”,kata Raharjo

Dalam hal ini Kejaksaan Tinggi Riau selalu memberikan arahan dan motivasi kepada para masyarakat yang melakulan konsultasi hukum pada expo sekarang ini.

“Selama dua hari berlangsung Kegiatan Riau Expo 2022, Stand Kejaksaan Tinggi Riau sudah ratusan pengunjung yang datang. Seusai konsultasi tentang hukum, petugas pada stand memberikan souvenir menarik kepada pengunjung yang mampir dengan
mempertanyakan tentang persoalan hukum kepada petugas Kejaksaan Tinggi Riau”, imbuhnya

Dengan memperkenalkan profil lembaga Kejaksaan di stand expo 2022 kepada publik sekarang ini, terutama tentang pengetahuan bidang hukum membuat masyarkat tidak enggan lagi dan takut kepada ASN dilingkungan kejaksaan kelak.

Baca juga:  Pemkab Inhu Gelar upacara Peringatan Hari Santri, di RTH  Rengat Penuh Humanis

Dijelaskan Stand Riau Expo 2022 Kejati Riau
menjadikan kegiatan itu dengan pelayanan hukum dan pendapat hukum serta konsultasi hukum secara gratis.

“Dalam kegiatan ini Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Tinggi Riau Mailinda, SH., MH menugaskan Jaksa Pengacara Negara (JPN) terbaik hadir pada stand Riau Expo 2022 agar masyarakat lebih dekat dengan Kejaksaan dan merasakan manfaatnya secara langsung dari pelayanan hukum yang diberikan oleh Jaksa Pengacara Negara (JPN) terbaik”,ujar nya

Kegiatan Riau Expo 2022 mengikuti secara ketat protokol kesehatan (prokes). (Tamb)

Artikel ini telah dibaca 38 kali

Redaksi Menara badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polsek Peranap Ringkus Kakek Subur, 24 Paket Sabu Diamankan

4 Oktober 2024 - 10:56 WIB

Tokoh Melayu Berkomitmen Dukung Polsek Batang Gansal Sukseskan Pilkada

2 Oktober 2024 - 14:06 WIB

Pimpin Kenaikan Pangkat Penghargaan, Kapolres Inhu Ingatkan Jangan Ada Pelanggaran Selama Pilkada

2 Oktober 2024 - 14:01 WIB

Arahan Kapolres Inhu Kepada Seluruh Bhabinkamtibmas: “Jangan Coba-Coba Berpolitik Praktis”

2 Oktober 2024 - 13:58 WIB

Kapolsek Kelayang Ajak Warga Desa Tanjung Beludu Laporkan Money Politic

30 September 2024 - 12:58 WIB

Jawab Keresahan Warga Pasir Sialang Jaya, Polsek Lirik Sikat 2 Pedagang Narkoba

30 September 2024 - 12:34 WIB

Trending di Hukum
Depan
Trending
Search
Login
Tentang